post-image

Pelepasan Kuliah Aplikatif Terpadu Universitas Ngurah Rai Tahun 2022

Rektor Universitas Ngurah Rai (UNR) Dr. Ni Putu Tirka Widanti secara resmi melepas sebanyak 372 orang mahasiswa dengan melibatkan 82 orang dosen pembimbing dalam program Kuliah Aplikatif Terpadu (KAT), Sabtu (15/10/2022) di Auditorium kampus UNR.

Dalam program KAT ini dibagi menjadi 16 kelompok yang tersebar di beberapa kabupaten, dan akan berlangsung selama empat bulan mulai 15 Oktober 2022 hingga 28 Februari 2023 mendatang.

Ketua Panitia KAT UNR 2022/2023 Bapak Yudistira Adnyana, SE., M.Si., mengatakan Kuliah Aplikatif Terpadu merupakan kegiatan rutin tahunan masuk dalam intrakulikuler yang wajid diiukti mahasiswa sebagai syarat untuk memenuhi persyaratan sebagai sarjana.

 

Rektor UNR berharap semoga semua materi pembekalan yang disampaikan hari ini dapat bermanfaat bagi seluruh peserta KAT ketika berhadapan langsung ditengah masyarakat

Pembekalan KAT juga menghadirkan
Nara sumber praktisi perkoperasian Bapak Nyoman Purnawan, SE. Beliau mengharapkan KAT menjadi momentum mahasiswa mengasah kepekaan terhadap potensi sektor-sektor UMKM.
.
.
#universitasngurahrai #unr #unrjaya